VPS Gratis dari Agea Forex

Virtual Private Server atau VPS sering digunakan para trader sebagai alat bantu multi fungsi dalam trading forex, karena sebagai seorang manusia - trader tentu saja tidak bisa full 24 jam terus menerus mengawasi charting pergerakan harga di depan komputer/laptop.


VPS Gratis ebelajarforex.blogspot.com


Para trader yang menggunakan aplikasi EA atau robot trading biasanya membutuhkan VPS agar EA atau robot trading dapat bekerja secara maksimal 24 jam. EA sebagai robot tading akan bekerja mengambil keputusan trading sesuai dengan strategi dan program yang sudah ditentukan.


Selain itu vps juga bisa berfungsi sebagai penyimpan data, server dari suatu software, web hosting, dan lain-lain. Fungsi ini tentu juga termasuk penggunaan vps untuk kegiatan trading forex dengan software EA. Karena vps tidak menggunakan jaringan lokal lagi, Anda juga dapat mengakses situs-situs yang diblokir.

Vps dapat berlaku sebagai hard disk jika kita memfungsikannya sebagai penyimpan data, hanya saja file-file kita tersebut tidak tersimpan pada komputer melainkan di internet dan kita dapat membukanya sewaktu-waktu dengan PC, laptop, atau gadget apapun dengan software yang disebut Remote Desktop Connection. Vps dapat juga digunakan sebagaimana kita menggunakan komputer biasa hanya saja kita mengakses komputer ini dari jarak jauh sehingga di sebut remote. Sebenarnya vps adalah gabungan server tetapi sistem operasinya sama seperti komputer biasanya.

Terdapat dua jenis layanan VPS, yaitu gratis dan berbayar. Namun, VPS berbayar umumnya memakan biaya sangat mahal. Oleh karena itu, layanan VPS gratis adalah salah satu fasilitas paling ditunggu trader dari suatu broker.

Agea Forex menyediakan VPS gratis untuk trader pengguna Expert Advisor dengan akun MT4 atau Streamster yang memiliki balance harian tetap setidaknya 1000 USD atau setara. Klien juga harus melakukan trading dengan minimal volume 10 round turn lots untuk akun Standard atau STP. Sedangkan untuk akun Cent minimal 1000 round turn lots pada 30 hari terakhir saat melakukan subscribe VPS. Langganan harus dilakukan di bawah nama trader dan digunakan untuk kepentingan trading forex saja.

Cara klaim kompensasi VPS:

  • Setiap langganan VPS bulanan berakhir, kirim email pemberitahuan ke bagian support Agea dan Anda akan menerima email berisi link untuk mengunggah invoice yang dikeluarkan oleh layanan VPS Anda.
  • Setelah invoice diterima dan diverifikasi, akun klien akan diberi kredit hingga 10 USD atau setara nilai invoice.
  • Satu klien hanya akan mendapatkan kompensasi satu bulan sekali.

Layanan VPS gratis merupakan sebuah keuntungan bagi para trader. Selain berkurangnya biaya untuk trading, dengan internet lebih stabil, trader akan terhindar dari slippage dan delay eksekusi.

Anda belum memiliki akun Agea? Segera daftar disini. Informasi lebih lengkap mengenai VPS gratis dari Agea dapat lihat di alamat ini.




Artikel Terkait

 
Powered by Blogger | Sitemap © Belajar Gratis Bisnis Forex Trading Online